Saturday, November 19, 2011

Seni Grafis Desain komunikasi Visual multimedia



Menerapkan prinsip-prinsip senigrafis Desain Komunikasi Visual untuk multimedia adalah salah satu materi yang diberikan pada siswa Sekolah Menengah Kejuruaan (SMK) yaitu program studi teknik informatika multimedia pada umumnya.Pada materi tersebut menerangkan tentang konsep-konsep dasar Desain Komunikasi Visual.



Jenis prinsip-prinsip yang terkandung dalam materi tersebut diantaranya adalah sebagai berikut :
a.Garis : 
           
Garis adalah sekumpulan titik yang berdampingan secara memanjang dan memiliki dua buah ujung.
Garis tidak seperti yang dilihat mata atau penglihatan.
Pada dasarnya garis adalah ilusi optik, yang tercipta karena perbedaan warna, jarak dan cahaya.

b.Bentuk 

Bentuk merupakan suatu bidang yang ada karena dibatasi oleh sebuah kontur atau garis dan atau dibatasi oleh warna yang berbeda atau oleh perbedaan dalam pencahayaan, gelap terang, arsiran atau disebabkan adanya tekstur tertentu.



c.Textur
Tekstur adalah elemen desain yang terlihat dan terasa seolah-olah ada rasa permukaan, yang dibuat sedemikian rupa sehingga membentuk rupa fisik, seperti kusam, kasar, mengkilap, kontras, kayu dan bulu. Tekstur digunakan supaya desain lebih natural atau tampak alami.



 d.Warna

 Warna adalah elemen terpenting dalam desain grafis. Warna menjadi indikator pembeda antara satu objek dengan yang lain. Di samping itu warna memiliki dampak sugesti tersendiri di berbagai kebudayaan
 



 Demikian adalah sebaian materi yang terkandung didalam,materi tersebut dijelaskan secara rinci yang and bisa didownload disini dengan format ppt

Bagikan

Jangan lewatkan

Seni Grafis Desain komunikasi Visual multimedia
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.